Sabtu, 25 Desember 2010

Mozilla Firefox 4 Beta Final Dukung 3D WebGL

Mozilla merilis versi beta terakhir untuk Firefox 4, browser internet terbarunya, sebelum merilis versi final. Beberapa perbaikan telah dilakukan antara lain dukungan penuh terhadap grafik tiga dimensi (3D) berbasis standar WebGL. "Firefox 4 beta sekarang mendukung WebGL untuk kartu grafik built-in modern yang umum digunakan. Hal ini membuat para pengembang makin mudah menciptakan game 3D interaktif, grafik yang jelas, dan pengalaman visual baru di web tanpa tergantung plug-in dari pihak ketiga," kata Mike Beltzner, Product Manager Firefox, dalam blognya, kemarin. WebGL merupakan standar terbuka untuk menyajikan grafik tiga dimensi di web. Dengan adanya WebGL dalam browser, tidak diperlukan lagi Java, Flash, atau program tambahan lainnya untuk menampilkan animasi tiga dimensi....

Steve Jobs & Mark Zuckerberg Jadi Tokoh 2010

Majalah Time boleh saja memilih Mark Zuckerberg, pendiri dan CEO Facebook, sebagai tokoh tahun 2010. Namun, majalah bisnis Financial Times punya pilihan lain, yakni pendiri dan CEO Apple, Steve Jobs. Dalam edisi terbarunya, majalah Financial Times menyoroti peran Steve Jobs yang membawa kembali kejayaan Apple di industri teknologi. Menurut majalah tersebut, mulai tahun ini, Steve Jobs sukses meletakkan Apple ke posisi puncak perusahaan teknologi. Inovasi terbarunya, yaitu iPad, telah menjadi kiblat perusahaan lainnya. "Mulai tahun ini, akhirnya, kembalinya kejayaan itu sempurna," tulis Financial Times. Steve Jobs mengangkat pamor Apple saat memelopori komputer sebagai barang pribadi. Namun, Apple kemudian sempat mundur. Jobs bahkan meninggalkannya. Beberapa tahun kemudian, Steve...

Intel Ciptakan Prosesor dengan VGA Onboard

INTEL berencana menghadirkan seri ketiga dari prosesor tersebut. Masih dengan kode dan tipe yang sama, perbedaan prosesor tersebut dengan pendahulunya hanyalah di kecepatan clock. Sebelumnya, intel sudah mengedarkan dua model pertama dari generasi  prosesor  Core i3.  Berbasis core Clarkdale lengkap dengan VGA terintegrasi yang diproduksi dengan proses 32 nanometer. Seperti diketahui, saat ini  Core i3 530 yang sudah beredar memiliki kecepatan 2,93GHz.  Adapun versi lebih kencang, Core i3 540, bekerja pada 3,06GHz. Keduanya tidak mendukung  Turbo overclocking,  memiliki cache sebesar 4MB, dukungan DDR3 1333MHz dan mengonsumsi daya rata-rata 73 watt.   Dua core pada prosesor-prosesor tersebut mendukung empat thread. Adapun untuk VGA, teknologi ...

A-Data Flash Drive S101, Terbaru DiTahun 2011

USB Flash Drive Terbaru 2011 A-Data Flash Drive S101. A-DATA memperkenalkan produk terbaru kompak line-up A-Data USB flash drive S101. Datang dalam kapasitas mulai dari 4GB sampai 32GB, menggunakan Chip-on-Board (COB) teknologi. USB flash drive terbaru 2011 ini menawarkan eksterior kulit hitam berkualitas tinggi, yang memberikan tekstur unik ultra-halus, slide-out konektor USB 2.0/1.0. A-Data USB Flash Drive 2011 Spesifikasi USB Flash Drive Terbaru 2011 A-Data Flash Drive S101 : Capacity : 4/8/16/32 GB Color : Black Dimensions : (L x W x H) 33.5 x 16.5 x6.5 mm Weight : 4g Interface : Supports USB 2.0, backward compatible with USB 1.1 System...

Facebook SDK Untuk Google Android Telah Diluncurkan

Versi beta Facebook SDK untuk Android, yang didemokan tim Facebook di Google I / O di San Francisco telah diluncurkan. Lebih dari 100 juta orang menggunakan Facebook pada ponsel mereka setiap bulan, dan Android adalah salah satu platform mobile tercepat perkembangannya. Kami mengopensourcekan tool dan contoh kode yang akan memudahkan bagi ribuan pengembang Android untuk mengintegrasikan Facebook Platform ke aplikasi mereka dan menjangkau khalayak ponsel yang makin besar dan terus bertambah. Facebook SDK untuk Android memperluas dukungan Facebook untuk platform mobile, yang juga mencakup aplikasi iPhone dan situs Web mobile. Anda dapat memulai mengintegrasikan fitur Facebook Platform Android berikut  ke dalam aplikasi Android Anda hari ini: Otentikasi menggunakan OAuth...

Rabu, 22 Desember 2010

Tentang Windows 7

Microsoft Windows 7 telah diluncurkan ke pasaran, dan banyak mendapat respon positif, pujian dengan fitur-fitur yang ditawarkan. Microsoft mengclaim ini adalah sistem operasi Windows yang terbaik yang pernah dibuat. Berikut beberapa tips dan trik yang bermanfaat seputar Windows 7. BAGAIMANA MENGINSTAL WINDOWS 7 (dengan custom installation) Tutorial berikut menjelaskan langkah instalasi Windows 7. Apabila anda masih menggunakan Windows XP, maka pilih Windows 7 Custom Installation dan jangan menggunakan pilihan Upgrade. Pilihan upgrade hanya digunakan apabila anda telah menginstall Windows 7 sebelumya (versi Windows 7 Beta atau Windows 7 RC). Langkah-langkah install Windows 7 Pilih diatara 32-bit atau 64-bit Windows 7 cd instalasi, tergantung keputusan anda untuk menginstall 32bit/64bit...

Harddisk 3TB Resmi Beredar di Indonesia

Menambah jajaran ruang penyimpanan eksternal dengan kapasitas lebih besar, Western Digital (WD) hari ini memperkenalkan WD Caviar Green berkapasitas 3TB yang diklaimnya sebagai hard drive SATA terbesar di pasar Indonesia. Hard drive yang merupakan anggota baru dalam keluarga hard drive SATA WD Caviar Green ini memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 3TB dalam satu drive. “Produk ini sekaligus menjadikan WD sementara memimpin industri dalam hal kapasitas untuk hard drive SATA dengan memanfaatkan densitas areal 750GB per platter dan mengadopsi teknologi Advanced Format (AFT),” klaim Andy Kuo, Regional Sales Director Western Digital (WD), di Jakarta, 22 Desember 2010. Sebagai informasi, AFT merupakan teknologi baru pada hard drive yang mampu meningkatkan kepadatan bit. Ia memperbaiki...

2011, Hard Drive Eksternal Masih Digemari

Meski media penyimpanan virtual telah dimulai seiring masuknya era komputasi awan (cloud computing) beberapa tahun terakhir, pemain hard drive yakin potensi bisnis hard drive fisik masih lebih menjanjikan. Namun, tetap diakui, pemanfaatan komputasi awan terus meningkat bersamaan dengan tren digital secara global. Di tahun 2011, Andy Kuo, regional sales director Westerd Digital (WD) mengatakan, semua orang membicarakan komputasi awan. Tak cuma itu, kecenderungan pengguna untuk memanfaatkan teknologi tersebut meningkat semakin tajam. "Banyak faktor yang memicu hal tersebut, misalnya peningkatan kapasitas e-mail, semakin ramainya layanan penyedia media penyimpanan virtual premium atau berbayar, munculnya jejaring sosial seperti Facebook, YouTube, MySpace, dan sebagainya," kata Andy...

Verizon kenalkan Mobile Email 4.0

Operator seluler Verizon Wireless mengumumkan peluncuran layanan baru bagi para pelanggannya yaitu Mobile Email 4.0. Fitur ini dirancang bagi pengguna yang tertarik untuk memiliki email perusahaan dan pribadi pada satu perangkat. Menurut penyedia layanan nirkabel tersebut, Mobile Email 4.0 akan dirilis sebagai perbaikan untuk solusi Mobile Email yang sebelumnya dan memungkinkan pelanggan mengakses akun email mereka pada berbagai fitur ponsel yang lebih luas. Layanan ini tersedia pada handset lebih dari sebelumnya yang mencakup pada perangkat seperti Octane LG, LG Cosmos Touch dan Samsung Zeal, serta ponsel lainnya. Melalui Mobile Email 4.0, pelanggan Verizon akan menikmati pengalaman yang disempurnakan dari rencana data mereka. Melalui situs resminya, Verizon Wireless mengungkapkan...

MSI P67 coba RAM kapasitas 32GB

Kapasitas memori dari DDR3 yang mencapai 24GB dirasa tidak memberi kepuasan bagi sebagian orang. Itulah sebabnya beberapa vendor motherboard sedang mengembangkan platform yang mampu secara signifikan memberikan kapasitas lebih untuk memori DDR3. Salah satu vendor yang mengembangkan hal tersebut adalah MSI. Biasanya, sebuah PC high end mainstream harus dapat menampung memori 4GB untuk tiap slotnya. Namun, terdapat beberapa pengguna yang ingin mendorong sistem mereka untuk tidak mengikuti batasan yang diberikan pabrik atau perusahaan. Mereka adalah orang-orang yang menginginkan sistem sendiri dengan tampilan slot motherboard yang menampung 24 GB memori DDR3. Perlu diingat bahwa vendor motherboard yang mengembangkan tambahan slot memori bagi produknya harus disesuaikan dengan...

Cara Install Linux

Sebenarnya ada banyak sekali jenis Linux. Tapi salah satu yang paling populer adalah Ubuntu.Cara menginstal Linux Ubuntu . Sebagai catatan harddisk yang digunakan adalah 10Gb (belum di partisi) memory 256MB, Prosesor Intel P4 2.4GHz dan proses penginstallasian ini menggunakan VMware Workstation.Sebelum meng-install Ubuntu pada BIOS harus di set Boot Device Priority-nya dulu, dalam menginstall Ubuntu Boot Device Priority harus di arahkan ke CDROM. Untuk masuk ke BIOS tiap Motherboard mempunyai standart sendiri. Namun sebagian besar tinggal menekan tombol delete atau F2. Ketika membooting pertama kali tekan F2 atau del untuk masuk BIOS, anda harus menekan nya dengan cepat, sebab bila tidak komputer akan masuk ke OS di hardisk. Kemudian simpan konfigurasinya dan Kemudian reboot...

Linux, Apa Sich Tuch,?

Linux adalah sistem operasi yang disebarkan secara luas dan bebas dibawah lisensi GNU General Public License, yang artinya source code linux tersedia bagi umum dan source code ini juga bisa Anda kembangkan apabila Anda mempunyai kemampuan, itulah salah satu yang membuat linux sangat spesial dibandingkan sistem operasi yang lainnya. Linux termasuk dari 3 Sistem Operasi yang perkembangannya sangat cepat dan pesat selain dari Windows dan Machintos, yang membedakan dari 2 sistem operasi diatas adalah Linux bersifat OpenSource (Source Code pada Linux tersedia bagi umum dan pemakain SO yang free) sedangkan Windows dan Machintos bersifat Lisensi (Source Code tidak tersedia bagi umum dan pemakain SO yang berbayar). A. Sejarah Linux Linux dulunya adalah proyek hobi yang dikerjakan oleh Linus...

Pages 101234 »
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More